Yuk disimak harga mobil keren ini.. terbaru pada 2014 yaitu M/T Rp 184.500.000,- dan A/T Rp 198.500.000,-
Buset kaget juga barusan cek di website resminya.. Padahal dulunya dengan harga manual itu udah dapat yang matic.
Ini interiornya, denger denger keluaran terbarunya nanti interiornya akan lebih dominan warna hitam, wah tambah ciamik deh..
Oh iya belakangan ini penjualan KIA ini udah mulai bersaing dengan penguasa penguasa lama otomotif loh. Selain karena perubahan desain yang agresif oleh desainer VW, disebabkan juga karena harganya yang lebih murah dibandingkan produk kompetitor, padahal kualitasnya sama baiknya.. Bahkan lebih banyak fitur fitur keren.
Satu-satunya kelemahannya adalah daya jual kembalinya yang masih dibawah pasar. Yah itulah persepsi pasar tentang mobil korea, aneh memang. Tapi menguntungkan bagi orang yang mau beli secondnya seperti saya, hahaha mudah2an akhir tahun ini kebeli ah.. Amin..